BeritaHukum & KriminalUtama

Perkuat Produk Hukum Daerah, Kumham Maluku dan DPRD MBD Teken MoU dan PKS

12
×

Perkuat Produk Hukum Daerah, Kumham Maluku dan DPRD MBD Teken MoU dan PKS

Sebarkan artikel ini
Kakanwil Kemenkumham Maluku Hendro Tri Prasetyo dan Ketua DPRD MBD, Petrus A. Tunay, Kadiv Pelayanan Hukum dan HAM Ernie Nurheyanti Toelle dan sekretaris DPRD MBD,, Djecky W. Laipiopa, usai menandatangani MoU dan PKS Rabu (29/05/2024) di ruang Rapat Kakanwil

AMBON, KUMHAM MALUKU – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kanwil Kemenkumham) Maluku dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Maluku Barat Daya (MBD) memperkuat komitmennya dalam meningkatkan kualitas produk hukum daerah melalui penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) dan Perjanjian Kerja Sama (PKS) pada hari Rabu pagi (29/05/2024) di Ruang Rapat Kakanwil dihadiri oleh jajaran Kanwil Kemenkumham Maluku serta jajaran DPRD Kabupaten MBD.

Penandatanganan MoU ini sendiri dilakukan  antara Kakanwil Kemenkumham Maluku Hendro Tri Prasetyo dan Ketua DPRD MBD, Petrus A. Tunay, sementara untuk penandatanganan PKS dilakukan oleh Kadiv Pelayanan Hukum dan HAM Ernie Nurheyanti Toelle dan sekretaris DPRD MBD, Djecky W. Laipiopa.

Kakanwil Kemenkumham Maluku Hendro Tri Prasetyo (Kiri) dan Ketua DPRD MBD, Petrus A. Tunay (kanan)

Kakanwil Hendro Tri Prasetyo dalam sambutannya selepas penandatangan menyampaikan bahwa kerjasama ini merupakan wujud komitmen bersama untuk mewujudkan produk hukum daerah yang berkualitas dan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Baca Juga  MK Terima Tiga Permohonan Sengketa Pilkada dari Provinsi Maluku Pasca Penetapan Pemenang

“Kerjasama ini penting untuk memastikan bahwa produk hukum daerah yang dihasilkan di Kabupaten MBD telah melalui proses harmonisasi, pembulatan dan pemantapan konsepsi ranperda yang baik,” ujar Kakanwil Hendro Tri Prasetyo.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

AMBON, arikamedia.id – Kordiv Penanganan Pelanggaran Data dan Informasi Bawaslu Maluku, Astuti Usman mengatakan, Bawaslu menerima laporan dan temuan sebanyak 148, laporan…