BeritaPolitikUtama

Jantje Wenno : “Saya Ingin Memenangkan Pilkada Lewat Gerindra dan Nasdem”

19
×

Jantje Wenno : “Saya Ingin Memenangkan Pilkada Lewat Gerindra dan Nasdem”

Sebarkan artikel ini
Balon Wali Kota Ambon, Jantje Wenno kembalikan formulir pendaftaran ke partai nasdem dan partai gerindra, Selasa (07/05/2024) Foto : LIA.

AMBON, arikamedia.id – Bakal Calon (Bacalon) Wali Kota Ambon Jantje Wenno, sambangi dua partai masing-masing DPC partai Gerindra dan DPD partai Nasdem untuk mengembalikan formulir pendaftaran periode 2024-2029

Usai mendaftar di DPD partai Nasdem kepada wartawan Jantje Wenno menyatakan kesiapanya bertarung mengikuti semua mekanisme dan proses yang telah di tetapkan partai Nasdem

“Sebagai seorang politisi saya, memahami dengan sungguh ini bukan soal tambah dan kali, tetapi yang terpenting seorang pemimpin harus tau caranya membagi, maka dari itu, saya ingin memenangkan Pilkada lewat partai Gerindra dan partai Nasdem,” ucap Wenno, Selasa,(07/05/2024), di Kantor DPD partai Nasdem

Wenno menegaskan jika terpilih sebagai Wali Kota Ambon periode 2024-2029 keluarga saya pastinya tidak akan terlibat mencampuri urusan pemerintahan.

Baca Juga  Rektor Unpatti Lantik Prof I.H Wenno Sebagai Dekan FKIP Unpatti Periode 2025 - 2029

Tak hanya itu, Wenno juga memastikan tidak akan menerima uang sepeser pun dari kontraktor dan pengusaha yang ada di Kota Ambon

Ia lalu berkomitmen untuk menjadi pelayan bagi seluruh warga Kota Ambon tanpa memandang latar belakang agama, suku, status ekonomi, bahkan kekayaan sekalipun .

Menurutnya Jabatan tidak turun dari langit, untuk itu perlu di perjuangkan hanya orang -orang yang ulet dan penuh keyakinan yang bisa menerimanya. “Saya merasa optimis untuk mendapatkan rekomendasi dari dua partai ini,” yakinnya.(AM-18)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *