Scroll untuk baca artikel
Link Banner
Link Banner
BeritaInternasionalOlahragaUtama

Akibat Ronaldo, UEFA Bikin Aturan Keamanan Baru di Euro 2024

73
×

Akibat Ronaldo, UEFA Bikin Aturan Keamanan Baru di Euro 2024

Sebarkan artikel ini

Ronaldo kena serang pitch invader di laga lawan Turki

JAKARTA, arikamedia.id – Insiden dikejarnya Cristiano Ronaldo oleh enam pitch invader saat Portugal lawan Turki pada Sabtu, 22 Juni 2024, jadi perhatian tersendiri bagi UEFA. Mereka sampai menerapkan aturan keamanan baru di Euro 2024 gara-gara ini.

Dilansir Times Union, UEFA akan menambah petugas keamanan (steward) yang berjaga di pinggir lapangan. Hal itu untuk mencegah para fans menghampiri para pemain di atas lapangan, seperti yang dialami Ronaldo saat lawan Turki.

“Setiap aksi fans masuk ke lapangan tanpa izin adalah aksi melanggar, dan bisa berujung larangan masuk stadion dan larangan menonton di semua turnamen internasional yang digelar UEFA, karena masuk juga ranah kriminal,” ujar pernyataan resmi UEFA.

Baca Juga  Refleksi Terhadap Sulitnya Wujudkan PSN dan Optimisme Senator DPD RI Ajak Warga Maluku Tetap Dukung

1. Pelatih Portugal juga kesal dengan para pitch invader ini

Pelatih Portugal, Roberto Martinez, dibuat kesal para pitch invader ini. Dia juga berujar, kehadiran para pitch invader ini menjadi kekhawatiran tersendiri. Beruntung dalam insiden Ronaldo di laga lawan Turki ini, fans memiliki niatan baik.

“Beruntung niatan fans kepada Ronaldo baik. Itu adalah bentuk cinta fans kepadanya. Namun, apa jadinya jika niatan para pitch invader ini buruk? Pemain bisa jadi sasaran tindakan buruk,” ujar Martinez, dilansir The Guardian.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *