BeritaDaerahHukum & KriminalUtama

Pelatihan Kader Kesehatan di Satuan Kerja Pemasyarakatan Dilaksanakan Serentak Seluruh Indonesia

13
×

Pelatihan Kader Kesehatan di Satuan Kerja Pemasyarakatan Dilaksanakan Serentak Seluruh Indonesia

Sebarkan artikel ini
Kader Kesehatan ditunjuk sebagai perpanjangan tangan petugas kesehatan untuk memberikan motivasi dan penyampaian informasi dalam menjaga kesehatan di Lapas/Rutan/LPKA. Pelatihan kader kesehatan yang di ikuti oleh 27 orang, disampaikan oleh Yolanda Litay, S.Kep., Ns selaku penanggung jawab dan Rusli., A.Md.

AMBON, arikamedia.id – Bertempat di Gedung Aula Lapas Kelas IIA Ambon Pelatihan Kader Kesehatan di satuan kerja Pemasyarakatan yang dilaksanakan serentak seluruh Indonesia yang didampingi oleh Direktorat Kesehatan, Perawatan dan Rehabilitasi (Dirkeswathab) secara Virtual (24/07/2024).

Kader Kesehatan ditunjuk sebagai perpanjangan tangan petugas kesehatan untuk memberikan motivasi dan penyampaian informasi dalam menjaga kesehatan di Lapas/Rutan/LPKA. Pelatihan kader kesehatan yang di ikuti oleh 27 orang di awali dengan pre test sebanyak 10 soal.

Selanjutnya peserta diberikan materi tentang materi informasi dasar DBD, informasi dasar Hepatitis A dan diare, informasi dasar hepatitis C informasi dasar penyakit Skabies, informasi dasar TB dan pengertian Kader kesehatan yang disampaikan oleh Yolanda Litay, S.Kep., Ns selaku penanggung jawab dan Rusli., A.Md.

Baca Juga  Sisaan Covid! Prabowo Harus Tanggung Utang Rp1.352 T Tahun Depan

Meky Patty selaku Kasi Binadik mengharapkan kepada seluruh peserta agar mengikuti kegiatan dengan sungguh-sungguh agar ilmu yang didapatkan bisa dipergunakan dengan baik dalam pelaksanaan tugas sebagai kader kesehatan.

“Rekan-rekan merupakan ujung tombak kami dari tim klinik passai maka saya berharap agar dapat mengikuti kegiatan ini dan memperhatikan setiap materi yang diberikan,” harap Meky Patty.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *