Beberapa perusahaan bayangan First Resources adalah PT Ciliandry Anky Abadi (CAA), PT Fangiono Agro Plantation atau yang berubah nama menjadi FAP Agri, dan berbagai anak perusahaan lainnya. Hal ini diketahui dari PT CAA dan FAP Agri yang memiliki alamat kantor yang sama dengan First Resources di Indonesia selama bertahun-tahun.
Melansir dari laman EntiTree, Martias Fangiono diketahui memiliki tujuh anak dari dua istri. Kedua istrinya adalah Irawaty Fangiono dan Silvia Caroline. Sementara itu, anak-anak Fangiono adalah Wiras Anky, Wirastuty, Wirashery, Wirasneny, Ciliandra, Cik Sigih, dan Cilandrew Fangiono.
Ciliandra Fangiono maupun saudara-saudaranya merupakan pemegang saham pengendali di First Resources. Adapun PT CAA dimiliki seorang wanita yang diidentifikasi sebagai istri kedua Martias dan dua anak mereka. Sementara kepemilikan saham mayoritas FAP Agri adalah Wirastuty Fangiono, yang terungkap saat IPO pada 2020 lalu.
Wirastuty juga merupakan pemegang saham utama di First Resources. Dia turut hadir bersama sang ayah, Martias Fangiono, saat Jokowi melakukan penanaman tebu pertama di Distrik Tanah Miring pada Juli lalu.
Sementara mengenai dugaan First Resources memiliki hubungan dengan sejumlah perusahaan di megaproyek perkebunan tebu di Merauke, perusahaan milik Ciliandra tersebut membantah tuduhan itu. Melalui balasan surat elektronik permohonan wawancara Tempo kepada Corporate Communication First Resources, perusahaan memastikan tidak terhubung dengan korporasi-korporasi yang sedang membangun perkebunan tebu di Merauke.