BeritaDaerahUtama

Sambut HUT ke-26, DWP Kota Ambon Gelar Pelatihan Ikan Asap Cair Sambut HUT 

6
×

Sambut HUT ke-26, DWP Kota Ambon Gelar Pelatihan Ikan Asap Cair Sambut HUT 

Sebarkan artikel ini

Selain pelatihan, DWP Kota Ambon juga akan menggelar kegiatan anjangsana ke SLB di dua lokasi berbeda di Batumerah. 

Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian DWP terhadap anak-anak berkebutuhan khusus.

Sapulette menambahkan, meskipun Kota Ambon kaya akan sumber daya ikan, pengolahan ikan asap cair ini menawarkan perbedaan yang signifikan dibandingkan metode tradisional. 

“Ikan asap cair ini menggunakan cairan khusus yang diekstrak dari arang tempurung, kemudian ikan direndam dan dipanggang dalam oven. Kami menggunakan ikan tuna segar dalam pelatihan ini,” jelasnya.

Dengan inovasi ini, DWP Kota Ambon berharap dapat memberikan kontribusi positif bagi peningkatan kesejahteraan keluarga dan mendukung terwujudnya Indonesia Emas 2045. (AM-18)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *