BeritaDaerahNasionalPendidikanUtama

Pesan Pj Gubernur Maluku pada 500 Mahasiswa KKN Kebangsaan

15
×

Pesan Pj Gubernur Maluku pada 500 Mahasiswa KKN Kebangsaan

Sebarkan artikel ini
Pj Gubernur Maluku Sadalli Le dan Rektor Perguruan Tinggi Swasta maupun Negeri se-Maluku usai melepas 500 Mahasiswa KKN Kebangssan di Islamic Center, Jumat (26/07/2024).

Dirinya menambahkan bahwa, hal ini sangat penting dalam merajut kebhinekaan dalam bingkai kebangsaan yang harus dipertahankan sebagai karakter bangsa Indonesia.

Masih di tempat yang sama, Penjabat Gubernur Maluku Sadali Ie, atas nama Pemerintah Provinsi Maluku, menyambut baik dan memberikan apresiasi kepada pimpinan dan jajaran Unpatti, yang terus konsisten menjalankan program KKN di Maluku.

“Kami yakin program ini akan memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat, dan mahasiswa peserta KKN,” ungkap Sadali.

Ia menerangkan, KKN kebangsaan merupakan salah stau program pendidikan yang wajib diikuti oleh mahasiswa di Indonesia, dimana program ini bertujuan selain untuk memberikan pengalaman belajar kepada mahasiswa dalam penerapan ilmu pengetahuan dan keahlian, juga untuk meningkatkan persaudaran nusantara, sekaligus sebagai wadah bertukar ilmu pengetahuan antar sesama yang diaplikasikan secara langsung nanti di lapangan.

Sehubungan dengan pelaksanaan KKN yang akan dimulai hari ini, Sadali juga menyampaikan harapannya kepada para mahasiswa, yakni untuk menjadi duta bangsa yang berkarakter.

“Tunjukan bahwa kalian adalah mahasiswa yang cerdas, kreatif dan memiliki semangat juang yang tinggi, junjung tinggi nilai-nilai Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945 dalam setiap tindakan kalian,” tegas Sadali.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

“Menteri Hukum memberi waktu 14 hari kerja bagi organisasi untuk menyelesaikan seluruh perbedaan. Jika tidak tercapai kesepakatan, Menteri akan mengambil kebijakan sesuai…