Meski demikian, api akhirnya berhasil dipadamkan dengan menggunakan tiga tangki air berkapasitas sekitar 8.000 liter.
Terkait penyebab kebakaran, ia mengungkapkan bahwa kebakaran diduga dipicu oleh puntung rokok yang dibuang sembarangan oleh orang yang sering memancing di sekitar lokasi.
“Dugaan sementara, ada aktivitas memancing di area tersebut dan puntung rokok dibuang sembarangan hingga memicu kebakaran,” tambahnya.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Namun, Damkar Kota Ambon mengimbau masyarakat agar lebih berhati-hati, terutama tidak membuang puntung rokok sembarangan dan meningkatkan kewaspadaan di tengah kondisi cuaca panas dan angin kencang yang berpotensi memicu kebakaran hutan dan lahan. (AM-18)










