AMBON, arikamedia.id – Peringatan Hari Pahlawan Pj Sekretaris Kota Robby Sapulette, mengajak generasi muda untuk tidak hanya mengenang jasa para pahlawan, tetapi juga menjadi agen perubahan dalam membangun bangsa.
Dalam sambutannya ia menekankan bahwa kemerdekaan Indonesia adalah hasil dari kesabaran, keberanian, kejujuran, kebersamaan, dan keikhlasan para pahlawan.
“Tiga hal yang patut kita teladani adalah kesabaran, semangat mengutamakan kepentingan bangsa, dan pandangan jauh ke depan,” tegas Sapulette di halaman belakang parkir Balai Kota Ambon, Senin, (10/11/2025).
Dirinya menjelaskan bahwa para pahlawan tidak hanya berjuang untuk kemerdekaan, tetapi juga untuk masa depan generasi penerus.
Menariknya, Sapulette juga menyinggung tentang pentingnya pengabdian di era modern. Menurutnya, perjuangan saat ini tidak lagi memerlukan bambu runcing, melainkan ilmu, empati, dan pengabdian.
“Semangatnya tetap sama membela yang lemah, memperjuangkan keadilan, dan memastikan tidak ada satu pun anak bangsa yang tertinggal,” ujarnya.
Sapulette juga menyinggung program-program Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, yang bertujuan untuk memperkuat ketahanan nasional, memajukan pendidikan, meningkatkan keadilan sosial, dan membangun sumber daya manusia yang berkualitas.












