BeritaDaerahKPU/BAWASLUUtama

Anggota Bawaslu Maluku, Rahawarin Sebut Pemetaan Kerawanan Berbagai Pihak Jadi Referensi untuk Mitigasi

17
×

Anggota Bawaslu Maluku, Rahawarin Sebut Pemetaan Kerawanan Berbagai Pihak Jadi Referensi untuk Mitigasi

Sebarkan artikel ini
Komisioner Bawaslu Maluku Daim Baco Rahawarin

AMBON, arikamedia.id – Kordiv Pencegahan, Parmas, Humas Bawaslu Maluku Daim Bacio Rahawarin, usai Peluncuran Pemetaan Kerawanan Pemilihan Serentak Provinsi Maluku 2024, Selasa (10/09/2024) di Santika Premier Hotel menjelaskan, setelah pihaknya melakukan presentasi kemudian dari Binda, Kasdam, Kapolda, dan Pemda ini menjadi referensi buat Bawaslu Maluku terutama untuk melakukan mitigasi dengan berbagai pemetaan yang dilakukan TNI/Polri dan berbagai pihak tadi.

Dikatakan, ini menjadi referensi untuk Bawaslu melakukan mitigasi pada proses pemilihan ini.

Menurutnya, ada indikator kabupaten kota yang agak rawan yaitu Maluku Tengah, Maluku Tenggara dan Seram Bagian Timur.

“Masalah berulang-ulang Pilkada 2022, Pemilu 2024 misalnya soal DPT, masyarakat, di Malra PSU terjadi ganggungan Kamtibmas, bentrok antar pendukung, Malteng dan Malra. Ini yang akan kami antisipasi menghadapi Pilkada kedepan. Mulai dari isu tahapan DPS, tahapan kampanye, dan tahapan penghitungan. Kita akan lakukan mitigas per tahapan,” ujarnya.

Baca Juga  Angkat Kearifan Lokal, Archa Tampil Memukau di Korsel

Sementara itu, dalam paparannya Rahawarin menyebutkan, fokus pemetaan diarakan pada tiga aspek antara lain, memetakan permasalahan paling rawan, pada setiap tahapan pemilihan, memetakan isu paling rawan dalam penyelenggaraan tahapan pemilihan, dan melakukan pemetaan wilayah paling rawan daerah provinsi Maluku.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *