BeritaDaerahUtama

Wujudkan Generasi Sehat, Ketua Daerah Jalasenastri Kodaeral IX Tinjau Langsung Layanan Posyandu Bobara

5
×

Wujudkan Generasi Sehat, Ketua Daerah Jalasenastri Kodaeral IX Tinjau Langsung Layanan Posyandu Bobara

Sebarkan artikel ini

Pemeriksaan tidak berhenti pada usia dini saja, namun juga menyasar pada warga usia produktif dan lanjut usia. Layanan bagi usia produktif mencakup deteksi dini faktor risiko penyakit seperti hipertensi dan diabetes melitus melalui skrining kesehatan secara berkala.

Sementara itu, para lansia mendapatkan pemeriksaan Penyakit Tidak Menular (PTM) serta penyuluhan kesehatan guna mendeteksi masalah kesehatan lebih awal, sehingga mereka tetap sehat dan mandiri di masa tua.

“Melalui sinergi yang dibangun Jalasenastri Kodaeral IX, pelaksanaan Posyandu rutin setiap bulan ini diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang sehat dan tangguh,” terang Ny. Inca Djodi.

Kesadaran untuk memeriksakan diri secara teratur tambahnya, menjadi kunci utama dalam mewujudkan generasi yang berkualitas dan lansia yang sejahtera. *

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *