Arikamedia.id – Konferensi Cabang (Konfercab) XXXV GMKI Cabang Ambon akhirnya tuntas diselesaikan, pasca mengalami kebuntuan kurang lebih 2 minggu lamanya sejak 15 Januari 2026 di Air Low dan dilanjutkan di aula Gereja Bethania Batumeja, Minggu, (25/01/26)
Kerja keras Panitia akhirnya terjawab ketika semua tahapan Konfercab bisa diselesaikan dengan baik, setelah terpilihnya Reno Patty sebagai Ketua GMKI Cabang Ambon periode 2026-2028, Selasa (27/01/26).
Isu Pemecatan Ketua Cabang (Kecab) Dimisioner Dan Carateker Warnai Arena Konfercab
Selasa dini hari, saat akan memasuki agenda pleno komisi, tampak pimpinan sidang menghilang dari arena Konfercab dan membuat panik para peserta dengan segudang pertanyaan apakah Konfercab lanjutan ini bisa diselesaikan dan akankah berakhir dengan turunnya Carateker oleh PP GMKI?
Kegelisahan para peserta tersebut akhirnya tidak terbukti dan agenda pleno komisi pun berjalan dengan baik. Sementara di luar gedung berhembus isu Kecab Demisioner akan dipecat, bahkan isu tersebut membuat beberapa pimpinan komisariat panik dan tidak terkontrol
Menang Tipis, Reno Patty Taklukan Marco Talubun
Memasuki tahapan pemilihan, arena Konfercab semakin menegangkan, telihat masing-masing komisariat yang sudah terkonsolidasi ke calon tertentu mulai melakukan doa bersama sebelum memasuki arena konfercab










