Scroll untuk baca artikel
Link Banner
Link Banner
BeritaHukum & KriminalNasionalUtama

PSI Sentil Ahok Abai dan Tak Benahi Pertamina saat Jadi Komut

12
×

PSI Sentil Ahok Abai dan Tak Benahi Pertamina saat Jadi Komut

Sebarkan artikel ini
Mantan Komut PT Pertamina Basuki Cahaya Purnama alias Ahok - Int

Mufti menjelaskan, berdasarkan hasil sidak yang dilakukan, celah untuk melakukan tindakan ilegal mengoplos Pertamax sangat banyak. Mulai dari saat impor minyak mentah hingga di depo milik Pertamina.

Namun, ia meyakini, celah pengoplosan Pertamax sangat kecil terjadi di SPBU.

“Setelah kami telisir tadi, kami diskusi dengan teman-teman Patraniaga, ruangnya sangat banyak celah untuk bagaimana melakukan pengoplosan. Baik mulai dari importasi dari luar ke dalam, kemudian di depo-depo tadi itu bisa dilakukan dimanapun. Kecuali di tempat SPBU sudah tidak punya ruang untuk mereka melakukan pengoplosan,” tegas dia.

Oleh sebab itu, Mufti meyakini, kasus korupsi tata kelola minyak dan produksi kilang dalam mengoplos Pertalite menjadi Pertamax ini melibatkan banyak pihak. 

Baca Juga  Wagub  Berharap  Bank Maluku Malut Beri Kontribusi Bagi Pembangunan di Provinsi Maluku

Ia pun mengistilahkan, kasus ini bukan cuma megakorupsi, melainkan “megagotong-royong korupsi”.

“Jadi saya pikir, bukan hanya megakorupsi ini, tapi juga apa ya, megagotong-royong bagaimana ternyata perampokan ini dilakukan secara bersama-sama begitu, kalau memang benar itu terjadi begitu. Walaupun kami sampai hari ini belum baca BAP-nya,” ucap dia. **

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *