BeritaInternasionalNasionalPemerintahanUtama

Menteri Keuangan Sri Mulyani Terima Kunjungan Dubes Australia Penny Williams

5
×

Menteri Keuangan Sri Mulyani Terima Kunjungan Dubes Australia Penny Williams

Sebarkan artikel ini

JAKARTA, arikamedia.id – Kemenkeu — Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menerima kunjungan H.E. Penny Williams, Duta Besar Australia untuk Indonesia yang akan segera mengakhiri tugasnya setelah hampir 4 tahun berkarya.

Pada pertemuan yang digelar pada Rabu (8/1) di Jakarta tersebut, keduanya membahas hubungan kerja sama yang sangat baik antara Indonesia dan Australia

“Penny menyampaikan apresiasi terhadap sejumlah inisiatif diplomatik yang dilakukan Indonesia untuk mendukung pertumbuhan ekonomi nasional,” ujar Menteri Keuangan sebagaimana dikutip dari laman Instagram @smindrawati.

Mengutip dari akun resmi Kemenkeu RI, diskusi keduanya juga menyentuh isu internasional yang lebih luas, seperti ketidakpastian ekonomi yang terjadi akibat ketegangan geopolitik dan perlambatan ekonomi di negara-negara besar seperti Tiongkok.

Selain itu, dampak berkelanjutan dari pandemi COVID-19 yang masih membebani upaya pemulihan ekonomi juga menjadi salah satu topik perbincangan.

“Mengakhiri pertemuan, kami sepakat mengenai pentingnya menjaga komunikasi dan kerja sama lintas batas,” pungkas sang Bendahara Negara. **

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *