BeritaDaerahEkonomiPemerintahanUtama

Kick Off Gernas BBI BBWI 2024 Angkat Produk Tuna Sirip Kuning dari Maluku Jadi Mendunia  

88
×

Kick Off Gernas BBI BBWI 2024 Angkat Produk Tuna Sirip Kuning dari Maluku Jadi Mendunia  

Sebarkan artikel ini
Ikan Tuna Sirip Kuning (website)

AMBON, arikamedia.id – Pj Gubernur Maluku Sadali Le mengatakan, Kick Off Gerakan Nasional (Gernas) Bangga Buatan Indonesia (BBI) dan Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI) yang mendorong kembali keunggulan rempah-rempah dan mengangkat produk tuna sirip kuning yang telah mendunia sebagai salah satu produk kebanggaan, merupakan langkah awal yang strategis dalam rangka memperkuat kerjasama dan sinergi antar stakeholder untuk mendorong pertumbuhan ekonomi di Maluku.

Ini adalah momentum yang baik untuk kita semua, terutama dalam menghadapi tantangan ekonomi global yang semakin kompetitif,” ungkapnya di Lt7 Kantor Gubernur Maluku, Jumat (21/06/2024).

Ia menerangkan, sebelumnya Presiden Joko Widodo pada 14 Mei 2020, meresmikan Gernas BBI, sebagai wujud dukungan untuk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), termasuk Industri Kecil Dan Menengah (IKM) di tanah air, dengan tujuan untuk memajukan ekonomi kreatif dan pariwisata dengan mengedepankan Usaha Kecil, Mikro, dan Koperasi (UMKK) sebagai pelaku utama, serta mendorong masyarakat termasuk Pemerintah Daerah (Pemda) untuk menggunakan produk lokal Indonesia sebagai salah satu upaya untuk menggerakkan perekonomian daerah.

Pj Gubernur Maluku Sadali Le (Foto : Media Center Diskominfo)

“Gerakan Nasional BBI dan BBWI dilakukan dalam rangka upaya meningkatkan kemampuan produksi UMKM, memberikan penguatan terhadap akses pasar digitalisasi, baik dalam negeri maupun luar negeri bagi produk-produk lokal Maluku, membuka fitur-fitur e-katalog bagi UMKM lokal serta meningkatkan minat antusias masyarakat untuk berwisata di Maluku,” jelas Sadali.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *