Link Banner
BeritaDaerahNasionalPemerintahanUtama

Kepala BPJN Maluku Buat Kegiatan Sharing Komunikasi dan Motivasi Bagi Jajarannya

8
×

Kepala BPJN Maluku Buat Kegiatan Sharing Komunikasi dan Motivasi Bagi Jajarannya

Sebarkan artikel ini
Pimpinan dan pegawai BPJN Maluku foto bersama Pakar Komunikasi Dr. Aqua Dwipayana usai kegiatan The Power Silaturahim - arikamedia.

Di kesempatan tersebut menurut Dr. Aqua Dwipayana, bagaimana menjadi pegawai yang kredibel, yang utama integritas. Kemudian komitmen atau janji. Kita juga harus fleksibel, tapi juga realistis jangan memaksakan.

“Konsisten, jalan lurus. Saya perlu menekankan tidak ada satu manusia di muka bumi ini yang bisa menghambat rejeki seseorang,” ujar Dwipayana yang selain menjadi Penulis juga berkiprah di bidang sosial ini. 

Kata Dwipayana, tingkatkan silaturahim, baik-baik sama orang, jangan nyakitin orang. Tidak ada yang sia-sia yang kita lakukan. Apa yang kita lakukan berlaku di masa depan. Ketika melakukan sesuatu jangan biasa-biasa saja, luarbiasa dan harus tuntas, apapun konsekwensinya.

Bagaimana melakukan yang terbaik buat sesama lanjutnya, tidak usah hitung-hitungan, karena kita pasti dapatkan lebih dari yang kita harapkan kalau kita tidak hitung-hitungan dalam mengabdi.

Baca Juga  Wali Kota Ambon : Penting Sinergitas Lembaga PT dan Pemerintah dalam Menjawab Tantangan Pembangunan

Lebih jauh Dwipayana yang dalam dua tahun terakhir menghabiskan waktunya sharing Komunikasi dan Motivasi ini, mengungkapkan, utamakan Kerja cerdas, kemudian komunikasi, baru otak dan seimbang.

“Kerja keras dan kerja tuntas, jangan setengah-setengah, apapun konsekwensinya laksanakan, jika kita tuntas laksanakan, pasti berkualitas,” tukasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *