BeritaDaerahHukum & KriminalUtama

Jaksa Masuk Sekolah di Alhilaal Ambon: Edukasi Hukum Sejak Dini Lawan Bullying Dan Bijak Bermedsos

3
×

Jaksa Masuk Sekolah di Alhilaal Ambon: Edukasi Hukum Sejak Dini Lawan Bullying Dan Bijak Bermedsos

Sebarkan artikel ini

Ia menambahkan, pencegahan dini membutuhkan peran bersama antara aparat penegak hukum, sekolah, orang tua, dan masyarakat agar kasus seperti perundungan, kekerasan fisik maupun nonfisik, hingga tawuran antarpelajar dapat ditekan.

Materi yang disampaikan para narasumber dikemas secara interaktif dengan contoh-contoh kasus nyata yang melibatkan pelajar, sehingga menarik perhatian dan memicu rasa ingin tahu siswa.

Antusiasme terlihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan terkait peran penegak hukum dalam mencegah bullying dan penyalahgunaan media sosial.

Tak hanya di tingkat SMP, kegiatan serupa juga dilaksanakan di SMA Swasta Alhilaal Ambon, yang dihadiri Kepala Sekolah Jaleta Sangadji, S.Pd bersama para guru pengawas.

Pada kesempatan tersebut, Tim JMS turut mengajak pengurus OSIS dan Tim Cegah Bullying sekolah untuk lebih aktif melakukan pengawasan, baik di lingkungan sekolah maupun di grup-grup media sosial pelajar.

Baca Juga  DPRD Minta Pemda Tegakkan Kontrak Kerjasama dengan Giia  Maluku Hotel agar Tidak Rugikan Daerah 

Melalui kegiatan ini, Kejaksaan Tinggi Maluku berharap para siswa tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga melek hukum, beretika, dan bertanggung jawab dalam bersosialisasi serta bermedia sosial.

Kegiatan ini dikoordinir langsung oleh Kasi Penkum dan Humas Kejati Maluku, Ardy, S.H., M.H, bersama dua narasumber yakni Michel Gasperz, S.H., M.H dan Mourits Palijama, S.H., M.H. Edukasi hukum difokuskan pada pencegahan bullying, termasuk cyber bullying, serta pemahaman bijak dalam menggunakan media sosial sesuai ketentuan hukum. *

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *