BeritaInternasionalNasionalOlahragaUtama

Hasil Final Piala Uber 2024: Tuan Rumah Cina Jadi Juara, Indonesia Runner-up

104
×

Hasil Final Piala Uber 2024: Tuan Rumah Cina Jadi Juara, Indonesia Runner-up

Sebarkan artikel ini

JAKARTA, arikamedia.id – Tim bulu tangkis Cina menjadi juara Piala Uber 2024 dengan mengalahkan Indonesia 3-0 di final yang berlangsung di Hi Tech Zone Sports Centre, Chengdu, Cina, Minggu, 5 Mei 2024. He Bing Jiao menjadi penentu kemenangan tim tuan rumah.

He Bing Jiao mengalahkan Ester Nurumi Tri Wardoyo dengan skor 10-21, 21-15, 21-17. Kemenangannya memastikan Cina keluar sebagai juara, demikian yang dilansir tempo.co. 

Ester sempat memberikan perlawanan ketat kepada pemain Cina rangking keenam dunia itu. He Bing Jiao membutuhkan waktu 1 jam 9 menit untuk bisa mengalahkan pemain Indonesia peringkat ke-38.

Ester masuk ke lapangan saat Indonesia tertinggal 0-2 dari Cina. Meski begitu, pemain peringkat ke-38 dunia itu tak gentar melawan He Bing Jiao yang menduduki rangking enam dunia. Ini menjadi pertemuan pertama mereka.

Baca Juga  Evaluasi Longsor Pasirlangu, Kang Cucun: Kita Ikhtiar Maksimal untuk Korban

Ester sempat memberikan harapan bisa memperpanjang napas tim bulu tangkis Indonesia ketika mampu mendominasi permainan di game pertama. Dia unggul 8-3 dari pemain tuan rumah dan keunggulannya terus terjaga hingga 14-10. Setelah itu, tujuh angka beruntun berhasil didapat sehingga menutup gam ini dengan skor 21-10.

Di game kedua situasi berbeda. He Bing Jiao yang lebih mendominasi permainan. Ester yang tertinggal di awal game, 2-6 lalu 4-8 bisa menyamakan kedudukan 8-8. Tetapi setelah itu, dia kesulitan mendapatkan poin dan akhirnya kalah 15-21, sehingga laga dilanjutkan ke game ketiga.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *