Link Banner
BeritaDaerahPendidikanUtama

Hallauw Dukung Literasi Digital Di Sekolah Wujudkan Smart City Ambon

7
×

Hallauw Dukung Literasi Digital Di Sekolah Wujudkan Smart City Ambon

Sebarkan artikel ini
Wakil Ketua Komisi II, Dessy Hallauw

Perkembangan Teknologi Pengaruhi Sektor Pendidikan

AMBON, arikamedia.id – Pentingnya literasi digital dalam dunia pendidikan sebagai bagian dari upaya mendukung terwujudnya Ambon sebagai smart city.

Perkembangan teknologi, khususnya penggunaan gadget, sangat mempengaruhi kehidupan termasuk dalam sektor pendidikan.

“Kita melihat bahwa memang saat ini anak-anak sekolah banyak menggunakan gadget, tetapi sayangnya tidak digunakan secara maksimal untuk hal-hal yang positif,” ujar Wakil Ketua Komisi II DPRD Kota Ambon, Dessy Hallauw saat di wawancarai di ruang kerjanya, Senin, (05/05/25).

Hallauw menyoroti bahwa penggunaan gadget di kalangan pelajar memiliki sisi positif dan negatif, untuk itu, ia menekankan bahwa manfaat positif dari teknologi harus dimaksimalkan melalui pembinaan dari para pendidik di sekolah dan orang tua di rumah.

Baca Juga  Bayern Muenchen Juara Bundesliga, Harry Kane Raih Trofi Perdana

Diungkapkan, pemerintah kota bersama dinas pendidikan saat ini tengah gencar melakukan sosialisasi literasi digital kepada siswa dari tingkat SD hingga SMA, di beberapa sekolah, penggunaan ponsel oleh siswa masih menjadi pro dan kontra, namun tidak bisa dihindari bahwa literasi digital sangat berkaitan erat dengan penggunaan perangkat tersebut.

Dengan demikian dirinya mendukung penuh sosialisasi literasi digital dilakukan secara berkala dan sesering mungkin, tidak hanya oleh dinas pendidikan tetapi juga melibatkan seluruh stakeholder terkait.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *