BeritaDaerahKesehatanNasionalSOSIALTNI dan POLRIUtama

Cagub Maluku Utara Tewas, Polisi Terjunkan Tim Inafis Usut Penyebab Kebakaran Speedboat

46
×

Cagub Maluku Utara Tewas, Polisi Terjunkan Tim Inafis Usut Penyebab Kebakaran Speedboat

Sebarkan artikel ini
Cagub Malut Benny Laos (52 tahun) (Foto : Tribunenews.com)

Korban meninggal berjumlah 6 orang, terdiri dari Beny Laos (Cagub Maluku Utara), Ester Tantri (Anggota DPRD Provinsi Maluku Utara), Muhdin A. Wahid (Anggota DPRD Provinsi Maluku Utara), Hamdani Buamonabot (Adc Cabup Kepulauan Sula), Nasrun (Tim) dan Mahsudin Ode Muisi.

Warga yang berusaha memadamkan api kapal Bela72 (web)

Dari laporan awal, jumlah korban luka-luka ada 16 orang yang kemudian di bawa ke 3 tempat pelayanan kesahatan, di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bobong berjumlah 5 orang. “Klinik Dokter Ama berjunlah 9 orang dan Klinik Dokter Rudi berjumlah 2 orang,” kata Kapolres Taliabu, Totok Handoyo.

Evakuasi Korban Speedboat Terbakar yang Tewaskan Cagub Maluku Utara Dihentikan

Proses evakuasi korban speedboat terbakar di pelabuhan Bobong, Taliabu yang menewaskan Benny Laos, Calon Gubernur Maluku Utara dihentikan pada Sabtu 12 Oktober 2024. 

Baca Juga  Madani Gelar “Katong Bacarita” Bertajuk Iklim dan Lingkungan dalam Visi Misi Paslon Gubernur Maluku

Fathur Rahman, Kepala Basarnas Ternate mengatakan penghentian proses evakuasi korban speedboat dilakukan setelah tim evakuasi memastikan tidak ada lagi korban jiwa yang tertinggal. Penghentian ini juga lantaran badan speedboat yang terbakar telah dievakuasi ke pinggir pantai. 

“Pada pukul 20:30 proses evakuasi korban sudah resmi dihentikan,”kata Fathur dalam siaran persnya yang diterima Tempo Sabtu 12 Oktober 2024.

Menurut Fathur, sedikitnya ada 33 orang yang menjadi korban dalam insiden terbakarnya speedboat milik Benny Laos, Calon Gubernur Maluku Utara di pelabuhan Bobong, Taliabu. Dari 33 orang penumpang, 27 di antaranya selamat dan 6 orang meninggal dunia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *