BeritaUtama

Bid Propam Polda Maluku Laksanakan Gatiblin pada personil Polresta Ambon

5
×

Bid Propam Polda Maluku Laksanakan Gatiblin pada personil Polresta Ambon

Sebarkan artikel ini
foto laman Humas Mabes Polri

AMBON, arikamedia.id – Kabid Propam Polda Maluku, Kombes Pol Indera Gunawan,S.I.K memimpin apel sekaligus Gatiblin oleh Bidang Propam Maluku, Rabu (22/05/2024).

Dikutip dari laman Humas Mabes Polri, Kombes Pol Indera Gunawan menyampaikan beberapa arahan penting kepada personil yang hadir yang dimana menegaskan bahwa pagi ini akan dilaksanakan tugas pokok rutin terkait dengan disiplin personil.

Dikatakan, kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan dan kepatuhan personil terhadap peraturan dan norma yang berlaku di institusi Polri.

Dia berharap, melalui kegiatan seperti ini, akan terus terjaga integritas dan profesionalisme personil Polresta Ambon.

“Disiplin dan etika adalah pondasi utama dalam menjalankan tugas sebagai anggota Polri. Semua arahan dan pemeriksaan yang dilakukan hari ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan citra Polri di mata masyarakat,” ujarnya.

Baca Juga  Peringati Hari Ikan Nasional SUPM Waiheru Ambon Bagi 1000 Dos Makanan Ikan Bergizi Gratis

Setelah sesi arahan, Propam Polda Maluku bersama Propam Polresta Ambon melaksanakan kegiatan Gatiplin kepada personil. Mereka memeriksa kelengkapan pribadi personil seperti KTP, KTA, SIM, NPWP, STNK, serta melakukan pemeriksaan urine.

Apel sekaligus Gatiblin ini diikuti oleh para Perwira, Bintara, dan PNS Polresta P. Ambon & P. P. Lease. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *