Hal ini menunjukkan bahwa industri otomotif sangat tergantung pada rantai pasok global. Karena itu, kebijakan tarif impor bisa berdampak besar, terutama pada harga jual kendaraan. Untuk bisa memproduksi mobil dengan komponen lokal sepenuhnya, butuh waktu bertahun-tahun dan biaya yang tidak sedikit. Itulah kenapa banyak pihak khawatir tarif baru dari Trump bisa membuat harga mobil melonjak.
Namun untuk saat ini, konsumen di Amerika Serikat masih bisa bernapas lega. Sejumlah merek besar belum menaikkan harga, dan beberapa justru kasih diskon. Tapi apakah ini akan bertahan lama? Itu tergantung perkembangan kebijakan dagang ke depan. ***