Scroll untuk baca artikel
Link Banner
Link Banner
BeritaDaerahUtama

Kongres Virtual FJPI, Khairiah Lubis Terpilih Secara Aklamasi Sebagai Ketum Periode 2025 – 2028

17
×

Kongres Virtual FJPI, Khairiah Lubis Terpilih Secara Aklamasi Sebagai Ketum Periode 2025 – 2028

Sebarkan artikel ini
Khairiah Lubis Ketum terpilih FJPI 2025 - 2028 -Int

AMBON, arikamedia.id – Khairiah Lubis terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum Forum Jurnalis Perempuan Indonesia (FJPI) periode 2025-2028, yang berlangsung dalam Kongres secara virtual, Sabtu (15/02/25).

Khairiah ditetapkan sebagai Ketum FJPI oleh majelis pimpinan sidang Kongres yang dipimpin oleh Ranggini, bersama anggota majelis Saniah dari FJPI Aceh dan Kornelia Mudumi dari FJPI Papua.

Dalam kesempatan tersebut, Khairiah menyatakan kesediaannya untuk memimpin FJPI dengan tujuan melanjutkan program-program baik yang telah dirintis oleh pendahulunya, Uni Lubis, Pemimpin Redaksi IDN Times, yang menjabat sebagai Ketua Umum FJPI pada periode 2018-2021 dan 2021-2024.

“Saya ingin mendukung teman-teman jurnalis perempuan dalam meningkatkan kapasitas, menguatkan advokasi, dan perlindungan bagi jurnalis perempuan. Cita-cita ini harus dilanjutkan, karena jurnalis perempuan memerlukan wadah yang dapat menjadi naungan untuk saling mendukung,” ungkapnya.

Baca Juga  Kembalikan Prestasi Olahraga Maluku Gubernur Bilang Harus Gelar Kompetisi dan Event Bergengsi

Khairiah menyoroti tantangan yang dihadapi jurnalis perempuan, termasuk kekerasan dan kekerasan seksual.

“Dengan adanya FJPI, kita memiliki wadah untuk berlindung dan belajar mengadvokasi diri, serta berperan dalam mengawal korban melalui pemberitaan agar mereka mendapatkan keadilan,” jelasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *