AMBON, arikamedia.id – Menjelang Idul Fitri Wakil Gubernur (Wagub) Maluku Abdullah Vanath bersama sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait meninjau Gudang Bulog, memastikan ketersediaan pasokan stok aman, di Gudang Bulog Galala, Jumat, (07/03/25).
“Kegiatan hari ini adalah bagian dari memastikan stok pangan dari bulan Ramadhan hingga Lebaran agar tersedia dengan aman,” ungkap Vanath.
Lebih jelas dikatakan, bahwa peninjauan ini dilakukan mulai dari Gudang 51 Depo CV Berkat Jaya Ambon di Passo hingga di gudang Bulog.
Orang nomor 2 di Maluku itu meminta kerja sama kepada pihak distributor agar pasokan stok dapat tersalurkan dengan baik. Jangan sampai memanfaatkan bulan Ramdhan untuk menaikan harga stok bahan pangan.
“Pemerintah punya standar jadi, kita semua harus ikut aturan yang sudah dibuat, dan kepada teman-teman yang melanggar saya pastikan akan ada sanksi,” tegasnya.
Selain itu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku, bersama Institusi pemerintah yang lain terus bekerja keras agar angka inflasi tetap pada standart yang ditentukan.
Pada kesempatan tersebut, Vanath meminta kepada seluruh Bupati, dan Walikota yang ada di Maluku segera melakukan langkah-langkah yang sama. (AM-18)